Facebook Badge

Jumat, 23 Maret 2007

(SMS Premium) Gengsi.. Malas.. Praktis atau Mimpi..??



Mau dapat SMS dari saya… ketik REG(spasi)ARIFIEN kirim ke 9999.


Mo dapat tips bercinta.. ketik REG(spasi)CINTA kirim ke 1111


Mo dapat duit rumah, mobil gratis.. ketik REG(spaso)GRATIS kirim ke 5555


 


Argh…..!!


Semakin banyak iklan dan layanan SMS Premium… baik di TV, Media cetak, internet, radio, selebaran…


 


Entah untuk urusan hiburan…


Seperti berita artis dan gosip terbaru…


 


Urusan tips2 sehari-hari


Tips bercinta, tips terteman, zodiak, ramalan, humor, misteri, berita, bisnis, agama, musik, request musik, sampai chatting segala


 


Urusan kuis…


Kuis di setiap acara di TV, Majalah, Radio,  kuis berantai, undian berhadiah, pooling kompetisi.


 


 


Ehm… kembali lagi urusan bisnis..


Bisnis ya bisnis… dengan harga premium sms Rp. 2000/sms dan semua diatur oleh system komputerisasi.


Membuat bisnis ini dimana-mana semakin meroket saja.


 


Saya yakin sih… segmen pasar dari layanan itu lebih cenderung dinikmati oleh anak2 SD, SMP, SMA.. dan masyarakat amam..


Karena mereka tidak sengaja merasa seperti menikmati dunia lain dengan menerima berita lewat sms setiap harinya…


 


Ups.. padahal setiap hari pulsa berkurang 2000 rupiah.. hitung dalam 1 bulan 60.000


Dan hanya menerima 30 sms untuk tips2, atau berita yang kalau dihitung2 jauhhhhhhhhhhhhhhh… lebih boros kalau kita mendapatkan dari media lain…


 


Dari 1 sms saja maksimal hanya berisi 160 karakter di tiap berita.. harga 2000 rupiah.. entah itu tips, berita, gosip, ramalan, atau apapun itu…


 


Ups..!! Dengan harga 60.000 tiap bulan sudah bisa langganan koran, atau beli majalah bulanan, atau buat pulsa telepon internetan..


Otomatis… berita yang didapatkan jauh lebih komplit, lebih hemat, lebih  banyak, dan lebih puasss.. tentunya..


 


Bahkan beberapa kasus proses untuk berhenti berlangganan sms ini pun sempat beberapa kali mengalami kesulitan (berdasarkan beberapa kasus di surat pembaca dan teman saya).. yang katanya hanya mengetik ujung UNREG(spasi)—sesuai jenis awalnya saat REG dan dikirim ulang ke nomer yg sama…


Hasilnya… teteup saja dapat sms dan pulsa terpotong..


Teknologi mulai lemah juga disini..


 


Ah… inilah yang membuat orang Indonesia semakin malas saja…


Urusan sepele.. hanya mengandalkan teknologi,.. malas berbuat lebih…, dan tak terasa kebutuhan bertambah untuk menambah isi pulsa.


 


Bisnis berjalan kembali… dengan provider telepon nih…


 


Next….!!!


Pooling sms..


Entah itu acara musik, kompetisi audisi, film, dll..


Dengan iming2 hadiah harian, hadiah bulanan… hadiah grand prize..???


*sempat pula menjadi kontroversi dengen MUI segala bukan..??*


 


Tidak usah saya jelaskan lebih detail lagi.. di balik itu bisnis apa yang sudah bisa terbayangkan…


Berapa nilai sms yang diterima, dan hanya diberikan hadiah sekian juta saja…


 


Kembali ke diri masing-masing juga sih..


Ada misi apa untuk pooling tersebut…


 


Ataukah memang keinginan untuk mendapatkan hadiah grand prize sebuah mobil, rumah atau paket liburan ke luar negeri…


 


Duh..!!!


Hanya kasihan saja kepada sekian masyarakat luas yang sekiranya,.. mereka pas-pasan dalam hal ekonomi tetapi terjebak dalam dunia SMS seperti ini..


Mereka mengharap sebuah hal yang lebih, hanya untuk kenikmatan sesaat, mimpi dan sebuah gengsi..??


 


Bijaksana saja… lebih  baik kita di sekitar….. tanpa harus menyalahkan siapa-siapa..


 


 



 

28 komentar:

^Arifien Munandar^ mengatakan...

hagi hagoromo mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

nari gunung mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

rahadian Agung mengatakan...

Aldrinsyah Arief mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

Aldrinsyah Arief mengatakan...

ardy nebulae mengatakan...

Kian Santang . mengatakan...

win mj9 mengatakan...

win mj9 mengatakan...

farian sakinah mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

Wisnu Widiarta mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

Uare Still Alive! mengatakan...

^Arifien Munandar^ mengatakan...

awan albana mengatakan...

David Mario mengatakan...

diding ardiantoro mengatakan...